Menginformasikan berbagai macam hal yang mungkin dapat bermanfaat untuk anda sekalian

Kamis, 08 Januari 2015

Contoh Iklan Spektakuler Mobil Truk Volvo


Ada banyak sekali contoh iklan yang bisa kita lihat atau dengar dibanyak media seperti televisi, radio, koran, majalalah, internet, blog, website, dan media-media lainnya. Mungkin kita bosan dengan iklan-iklan tersebut yang mengganggu kenikmatan kita dalam menonton, mendengarkan atau membaca media-media tersebut. Tapi jangan salah ada beberapa iklan yang begitu luar biasa dan membuat kita berdecak kagum dengannya. Perusahaan-perusahaan mobil umumnya membuat iklan yang keren, salah satunya adalah perusahaan mobil Volvo yang akan dibahas secara singkat. So, simak ulasannya berikut ini, check this out.

Sebelum kita melihat begitu kerennya contoh iklan yang dibuat oleh perusahaan mobil terkemuka Volvo, ada baiknya kita membahas secara singkat mengenai iklan itu sendiri. Sebenarnya ada banyak ahli atau organisasi utamanya dalam bidang pemasaran yang memberikan definisi dari iklan itu sendiri. Dari sekian banyak pengertian iklan kita bisa mengambil benang merah bahwa iklan merupakan sebuah alat promosi untuk memasarkan produk dari sebuah perusahaan kepada masyarakat dengan menggunakan suatu media tertentu yang membutuhkan sejumlah biaya. Untuk media-media tersebut telah disebutkan beberapa diatas.

Salah satu iklan keren yang wajib dilihat adalah iklan mobil truk volvo yang begitu spektakuler. Iklan ini menjadi viral pada akhir tahun 2013 karena iklannya yang begitu epic. Sampai saat ini iklan tersebut telah ditonton oleh 77 juta pasang mata disitus video sharing paling populer sedunia yaitu Youtube. Iklan tersebut mendemonstrasikan bagaimana begitu stabil dan presisinya sistem pengemudian mobil truk volvo tersebut. Iklan tersebut dibintangi oleh aktor kenamaan Hollywood yang namanya tidak asing lagi ditelingan kita, yaitu Van Damme. Tentunya kamu penasaran buka, langsung saja saksikan video kerennya berikut init.



kamu juga bisa melihat contoh iklan keren lainnya disini

0 komentar: